Posts Tagged ‘Space’

Insufficient Space for Application

Saturday, November 14th, 2009

Blackberry Error: Insufficient Space for Application

Ini terjadi kalau memory space anda sudah penuh! Blackberry beda dengan pocket pc phone dimana setiap anda download applications baru, semua tetap di save ke applications memory tidak ada pilihan save ke memory card.

Memang ini kekurangan Blackberry dan sudah banyak yang komplain apalagi yang sudah beli micro sd card yang besar dan tidak bisa memakainya untuk save install applications applications yang semakin banyak untuk Blackberry.

Dengan Insufficient Space for Application, anda tidak bisa lagi download dan install applikasi baru.

Cek dulu sisa application memory anda.

Cara cek application memory.
Klik Options
Klik Memory
Dan di dalam ada data sisa memory, applications, device dan SD card

Sisa application memory yang wajar untuk BB anda adalah sisa at least 25MB untuk BB anda berjalan lancar dan tidak lemot.

Jadi biar BB anda berjalan lancar dan untuk bisa download lagi applikasi baru lainnya.

Caranya hanya dua, yang pertama (cara gratis) adalah hapus applikasi dan themes yang tidak berguna termasuk sms messages, email data dll.

Kalau anda tidak ingin delete aplikasi dan terima banyak email setiap hari, alternatif kedua adalah untuk membeli aplikasi “Aerize Card Loader”

Aplikasi Aerize Card Loader akan memberikan option kepada anda untuk save dan instal ke SD card daripada application memory pada saat download aplikasi.

Hanya masalahnya aplikasi Aerize Card Loader ini berbayar dan tidak ada yang gratis. Karena aplikasi diperlukan anda untuk input Blackberry PIN anda pada saat aktivasi. Baca aplikasi ini lebih detail di Aerize Card Loader.

Blackberry Tips by www.BerryIndo.com
Indahnya Berbagi…